Header Ads

ABS : Pastikan Yankes Anggota DPR RI dan keluarganya di Rumah Sakit Manyar Medical Center (RS Manyar) Surabaya

 


Tim Kunjungan Kerja Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI memastikan pelayanan kesehatan bagi Anggota DPR RI dan keluarganya di Rumah Sakit Manyar Medical Center (RS Manyar) Surabaya. RS Manyar adalah rumah sakit tipe B Umum yang merupakan salah satu provider Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) yang ditunjuk pemerintah untuk memberikan jaminan kesehatan bagi Anggota DPR RI dan pejabat negara lainnya.

 

“Kami ingin melihat langsung dan memastikan bahwa Jasindo sudah bekerjasama dengan rumah sakit yang akan memberikan pelayanan kesehatan bagi Anggota DPR dan keluarganya. Dan kami juga memastikan pelayanan kesehatan dan fasilitas rumah sakit ini sudah sesuai dan representatif untuk melayani Anggota Dewan dan keluarganya,” terang Ketua BURT Agung Budi Santoso saat memimpin pertemuan Tim Kunker BURT dengan manajemen RS Manyar di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (4/4/2021).

 

Dengan meninjau RS Manyar ini, sambung politisi Partai Demokrat tersebut, artinya meninjau kesiapan Jasindo dan rumah sakit yang menjadi provider Jasindo beserta fasilitas dan sarana prasarana yang dimiliki untuk memberikan pelayanan kepada Anggota DPR dan keluarganya, terutama yang tinggal di wilayah Surabaya.

 

Dalam pertemuan yang dihadiri sejumlah Anggota BURT, di antara Ribka Tjiptaning (F-PDIP), Endang Maria Astuti (F-Golkar), Tina Nur Alam (F-NasDem) dan Hamid Nuryasin (F-PKS) itu, Agung menjelaskan kenapa RS Manyar yang merupakan RS tipe B menjadi rujukan bagi Anggota DPR dan keluarganya.

 

Menurutnya, di Surabaya ini tidak kekurangan RS tipe A. Pertimbangannya adalah apabila ada Anggota Dewan yang kediamannya berada di daerah Manyar, Surabaya membutuhkan pelayanan medis yang bersifat cepat dan harus segera ditangani dapat langsung ke RS Manyar untuk mendapatkan pertolongan pertama, tidak perlu ke rumah sakit besar yang mungkin jaraknya cukup jauh dan membutuhkan waktu yang lama.

 

"Kunjungan kali ini ada pertanyaan kenapa tidak ke rumah sakit besar? Kita ke RS Manyar tipe B, pertimbangan kami, kalau orang sakit itu perlu segera ditangani, anggota DPR dan keluarganya terutama yang tinggal di Surabaya kalau nanti ada kejadian harus dibawa ke rumah sakit tidak perlu ke rumah sakit yang type.A, yang dekat rumah saja, barangkali ada yang tinggal di daerah Manyar, daripada dibawa ke rumah sakit yang mungkin terlalu jauh dari rumahnya sementara pasien harus segera.ditangani,” jelas legislator dapil Jawa Barat I ini.

 

Anggota Komisi III DPR ini juga menjelaskan bahwa BURT DPR ngin memberikan banyak alternatif pilihan bagi Anggota DOR dan keluarganya yang membutihkan pelayanan medis. “Tentunya kami memberikan banyak alternatif, banyak pilihan kepada Anggota DPR untuk paling tidak cepat ditangani di pemeriksaan pertama. Nanti setelah itu bisa pindah ke rumah sakit yang tipe A atau pusatnya, silakan saja,” paparnya.

 

Agung mengharapkan kepada Jasindo aktif melakukan pertemuan dengan RS-RS provider-nya untuk mensosialisasikan pemeliharaan Jaminan Kesehatan Utama (Jamkestama) agar tidak ada kendala saat memberikan pelayanan kepada Anggota Dewan dan kelaurganya. Dan kepada RS yang ditunjuk, ia berharap harus meng-update database Anggota Dewan dan keluarganya.

 

“Kta ingatkan kepada pihak rumah sakit dan Jasindo agar sering-seringlah mengadakan pertemuan untuk melakukan sosialisasi. Apalagi sifat Anggota DPR ini yang sering berganti di tengah jalan dengan Pergantian Antar Waktu (PAW). Database Anggota Dewan harus dengan cepat di-update, supaya dapat memberikan pelayanan yang prima dan paripurna kepada Anggota Dewan dan keluarganya,” pesan Agung. 


Sumber: https:/Parlementaria DPR

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.